Apr 3, 2017

Si Kecil ingin bereksplorasi? IYA BOLEH

Hal paling sering ketika berhadapan dengan si kecil adalah rasa ingin tahu yang sangat besar. Bukan hanya dengan bertanya tetapi tentunya dia mengeksplorasi semua hal yang ada disekitarnya. Namun tak jarang, ayah bunda sendiri yang menjadi pembatas untuk si kecil bereksplorasi.

Sabtu dan Minggu kemarin, Dancow menghadirkan Nestle DANCOW Explore Your World di Royal Plaza Surabaya.


DANCOW memperkenalkan satu lagi Inovasi terbaru, yaitu Nestle DANCOW Advanced Excelnutri+, yang memiliki kandungan bakteri baik, Lactobacillus rhamnosis, hingga tiga kali lipat lebih tinggi dari sebelumnya.


Saya hadir disana, bersama suami pastinya bersama Ziandra dan Zianka. Sampai di lokasi tentu si kecil langsung heboh ingin mencoba semua mainan yang telah disediakan. Seperti tajuk yang diusung  oleh Nestle DANCOW, 'Dukung Bunda dan Ayah Katakan "IYA BOLEH" untuk Explorasi si Kecil", Ayah dan Bunda pun diajak untuk lebih berani berkata IYA BOLEH saat anak-anak ingin mencoba semua mainan yang disediakan. 

Dimulai dengan Play Park, mencoba semua permainan yang ada. Kemudian lanjut mendengarkan storytelling, lanjut lagi menuju Art Center.




 

Tak cukup disitu, mereka sangat antusias menuju bagian Central Park, terlebih ketika mereka harus mengenakan jas hujan. Karena di Central Park ini dilengkapi dengan teknologi augmented reality membuat mereka seakan sambil hujan-hujanan bermain dengan kupu-kupu, merak dan kelinci.



   

Puas bermain di Central Park, yang tak kalah menarik buat si kecil adalah Smart City. Si Kecil diajak membangun kotanya sendiri, dan tentunya mereka seneng banget ketika karyanya diletakkan di tempat tersendiri.

Setelah puas bermain bersama si kecil, saya juga menghadiri Talk Show yang dipandu oleh Bunda Shahnaz Haque dan dihadiri oleh Bunda Ratih Ibrahim selaku Psikolog, Ayah Dokter Roedi Irawan selaku dokter spesialis tumbuh kembang anak dan Ayah Riza Nopalas selaku Senior Brand Manager Dancow.


Dalam talk show tersebut banyak manfaat yang bisa di dapat, terutama untuk mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil. Dan hal yang paling mendasar adalah tercukupinya NUTRISI, STIMULASI, CINTA Bunda dan Ayah.

Menurut Ayah Dokter Roedi Irawan, bahwa sangat penting banyaknya bakteri baik yang ada didalam tubuh si kecil. Karena dapat membantu menjaga bukan hanya saluran pencernaan tetapi juga saluran pernafasan. Dengan menjaga asupan bakteri baik, maka tubuh si kecil terlindungi hingga dapat mendukung proses belajar dan pertumbuhan fisik si Kecil.

Stimulasi adalah faktor terpenting lain dalam mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil. Terkadang, tanpa sadar Ayah dan Bunda telah membatasi eksplorasi si kecil. Ayah dan Bunda cukup memastikan semua aman bagi si kecil dan tetap dalam pengawasan Ayah dan Bunda. Karena stimulasi yang diberikan harus sesuai dengan usia si kecil. Seperti yang telah di rancang dalam Nestle DANCOW Explore Your World, ujar Ayah Riza.


Pemberian Nutrisi dan Stimulasi yang tepat merupakan salah satu bentuk CINTA Ayah dan Bunda pada si kecil. Dan kepercayaan Ayah dan Bunda dengan mengatakan IYA BOLEH saat si kecil bereksplorasi dapat mendorong si kecil untuk berani dan mandiri, papar Bunda Ratih. Dengan Nutrisi, Stimulasi dan Cinta Ayah dan Bunda dapat mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil.

Tak hanya si kecil yang puas mengeksplorasi dunianya, tetapi ayah dan bunda pun puas karena mendapat tambahan pengetahuan guna mengoptimalkan tumbuh kembang si kecil.

Dan acara Dancow di Royal Plaza Surabaya ditutup oleh penampilan dari Sheila On 7.

Jangan lewatkan acara Nestle Dancow dikotamu, Jakarta (29-30 April), Semarang (5-6 Agustus), Solo (9-10 September), dan Makasar (7-8 Oktober).

Jadi ayah bunda, ketika si Kecil ingin bereksplorasi katakan IYA BOLEH!!

12 comments:

  1. wah bener2 seru acaranya. si kecil dapat pengalaman baru, ayah bundanya dapat ilmu baru

    ReplyDelete
  2. apalagi kalau anaknya aktif mba, segala sesuatu pengen tahu dan banyak tanya, orangtuanya yg kewalahan hehe

    ReplyDelete
  3. Seru banget acaranya y mba dapat ilmu baru lagi :)

    ReplyDelete
  4. Amazing experience deh disini, baik buat ortunya maupuin anaknya

    ReplyDelete
  5. Iyaaaa boleeeehhh :) Suka dengan tagline acara ini. Banget!
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    ReplyDelete
  6. Hahaha dan Bunda dari anak-anak kita pun sibuk foto buku Haru
    Semoga kedepannya ada lagi ya

    ReplyDelete
  7. mesti posenya dedek ka bikin ngikik :p
    kalo abangnya mah cool ya mbak

    ReplyDelete
  8. Aku lagi nunggu acara ini non, moga dpt :) udah lama nggak event bareng anak2
    Ini yg kmaren foto di IG yaaa
    Seruuuu pasti double zi seneng bgt..

    ReplyDelete
  9. Jadi akhirnya, Sheila on 7 main berapa lagu? :-)

    ReplyDelete
  10. Hi mbak. Waaaah ini ceritanya yg sheila on 7 main sebagai bintang tamu itu ya mbak? Waaaah sayang saya gak tahu.. Tahu2 pas lihat insta story teman di IG :(
    Seru kayaknya ya mbak acaranya.. :)

    ReplyDelete
  11. Seru banget pastinya ya Mbak, anak2 senang ortunya jg ikut senamg plus nambah ilmu pula. Huaaa sayang gak semua kota ada event gini. Jd mupeng jg, huhuhuh

    ReplyDelete