Lalu, saat mulai sekolah ini banyak hal baru yang terjadi.
Beberapa hari lalu, saat pulang sekolah dalam perjalanan ke rumah seperti biasa dia berceloteh dengan adiknya. Adiknya yang kadang kepo dengan kegiatan masnya dan alhamdulillah masnya bisa dikatakan lebih terbuka cerita pada adiknya. Dan mas bilang, "Bu... Aku tadi mimpin doa!"
Reaksi saya, kaget. Hahaha, karena biasanya dia paling ogah kalau disuruh tampil. Walau di paud dulu sempat naik panggung tapi dia sering nggak mau kalau disuruh melakukan sesuatu sendiri. Tapi saya berusaha tutupi kekagetan saya, tentunya.
"Wah, hebat! Mimpin doa apa Mas?"
"Doa sebelum makan, Bu."
Dan adiknya langsung melafalkan doa sebelum makan. Hahaha. Ya, mereka berdua sudah hafal dengan doa itu.
Dikesempatan lain, saat adik sedang mengambil minuman di kulkas dan langsung meminumnya sambil berdiri. Mas langsung bilang, "adik duduk. minum itu harus sambil duduk, di Al-Qur'an ada. Ya kan, Bu?"
Atau saat mereka mau mandi, saat sebelum melepas baju dan masuk kamar mandi, mas bilang adiknya. "Ayo dek, berdoa dulu. Mas ajarin ya..." Juga saat sebelum berangkat sekolah, saat mau membuka pintu rumah dia langsung berdoa dulu, dan selesainya bilang ke adik. Gitu dek doa sebelum keluar rumah.
Beberapa doa yang kurang intens saya ajarkan, ternyata dia dapatkan juga disekolah. Seperti doa akan masuk kamar mandi, dari saya sering kelupaan untuk melafalkan didepan anak-anak tapi Ziandra hafal dengan sendirinya. Berdasarkan ceritanya, di TK nya dia kalau buang air kecil sudah bisa sendiri dan oleh guru selalu diingatkan doanya.
Selalu bahagia mendengar ceritanya setiap pulang sekolah.
pinter mas ziandra bisa mimpin doa, iyas jg suka diajarin baca doa tapi yg kluar dari mulutnya masih bahasa planet :))
ReplyDelete