Pages

Jan 28, 2016

Masa lalu

Semalam, karena nggak bisa tidur tapi malas untuk nonton dvd ataupun membaca novel saya akhirnya utak atik HP dan berujung dengan baca blog lama (cyberdreambox) yang saya private. Membaca tulisan-tulisan lama itu saya menyadari bahwa gaya tulisan saya banyaaaaak berubah. Sepertinya dulu saya begitu ceplas ceplos, begitu terbukaaaaa... Walau banyak hal saya tuliskan secara tersirat saja.


Dibeberapa bagian, saya masih begitu ingat alasan saya menuliskan sebuah post, atau masih tau apa yang saya rasakan hingga bisa membuat salah satu post. Bahkan ada beberapa cerpen yang saya masih ingat latar belakang saya membuatnya.

Tapi sampai pada satu cerpen dan ada satu nama disana, nama yang saya kenal tapi kemudian saya merasa lupa bagaimana sosoknya. Mencoba mengingat... dan menginat tapi tetap tak ada sekelumitpun hal yang saya ingat. Saya hanya tau nama itu say kenal dan pemilik nama itu pernah dekat dengan saya.

Lucu rasanya bagaimana saya masih mengingat bahwa saya pernah dekat dengan sosok yang memiliki nama tersebut tapi saya benar-benar lupa bagaimana sosok itu dalam wujud nyatanya. Biasanya saat menulis cerpen ada beberapa nama yang juga saya jabarkan bagaimana profile secara fisiknya,namun tidak dengan sosok tersebut.

Hingga akhirnya satu pertanyaan singgah, "benarkah sosok itu nyata adanya,atau hanya sekedar sosok fiksi yang saya ciptakan?"

Kamu pernah merasakan hal seperti itu?

1 comment: