Sukanya mereka dengan buku juga bisa dilihat dari mereka yang nggak gampang main sobek-sobek buku, atau corat-coret buku. Alhamdullilah semua buku walau disimpan di rak bawah yang bisa dengan mudah mereka jangkau tetap amaaaaan.
Beberapa waktu lalu, saya membaca postingan om Nh, tentang bagaimana ensiklopedia bisa menumbuhkan minat baca anak-anak beliau. Saya jadi kembali ingat keinginan saya yang lama, membelikan duo krucils ini ensiklopedia, namun mengingat harganya yang lumayan mahal :') keinginan itu seringkali terkalahkan dengan keinginan yang lain (baca: novel emaknya).
Mungkin mulai sekarang, sudah harus benar-benar diberikan budget tersendiri untuk buku-buku mereka.
Kalau ada yang bertanya tentang novel-novel koleksi saya, saya sering kali menjawab "ya ini nanti untuk anak-anak juga kok".
Kemarin sempat ada pembicaraan dengan beberapa sahabat tentang buku. Dan ada pertanyaan, "apa nanti anak-anak suka dengan buku yang saat jaman ya mereka nanti bisa dikatakan buku jadul?"
Buat saya, sepertinya nggak ada kata basi untuk buku. Walau Tetap ada kemungkinan mereka nggak suka dengan genre yang saya baca sekarang, buku itu tetap akan bisa dimanfaatkan nantinya. Karenanya juga saya sekarang mulai memperluas genre bacaan, nggak cuma romace, tetapi mulai merambah fantasi dan beberapa genre lain.
Lucunya lagi, Mas mulai mengaku-aku.
Sering dia tiba-tiban unjuk satu buku di rak, secara acak dan bilang "ibu' ini punya Mas ya?" Atau kadang juga nunjuk lemari buku dan bilang "ini semuaaaaaa, punya Mas." Hihihi
No comments:
Post a Comment